SPORT  

Simak Ulasan Cara Memperbaiki Switch Rem Belakang Motor yang Rusak

cara memperbaiki switch rem belakang motor

Kini banyak orang yang menyepelekan waktu karena sudah ada motor sehingga berpergian dengan terburu-buru. Keadaan terburu-buru ini yang membuat pengendara bisa melakukan pengereman secara mendadak. Hal ini yang membuat penting sekali pengetahuan tentang cara memperbaiki switch rem belakang motor. Switch rem akan berguna memberikan tanda pada pengendara lainnya untuk menurunkan kecepatan motor.

Bayangkan jika lampu switch rem mati otomatis tabrakan bisa saja terjadi dan menjadikan pengendara lain luka-luka atau bahkan meninggal dunia. Bisa dilihat akibat kelalaian dari pengguna membuat celaka pengendara lain. Berikut ini adalah penjelasan mengenai cara memperbaiki lampu rem yang rusak, yaitu:

1. Kenali Kerusakan

Kenali terlebih dahulu kerusakan yang terjadi sebagai langkah awal cara memperbaiki switch rem belakang motor. Cek apakah ada baut yang longgar, rusak, berkarat, aus atau kotor. Kerusakan pada switch rem bisa berimbas pada aki, lampu atau komponen lainnya. Mengecek kerusakan bisa dengan membuka tuas rem sehingga tahu dimana bagian yang memerlukan perbaikan.

2. Membuka Penutup Switch Rem

Sebelum melakukan perbaikan, langkah selanjutnya cara memperbaiki switch rem belakang motor yang harus dilakukan adalah membuka penutup switch rem. Membukanya bisa menggunakan alat-alat perkakas yang sering dijumpai seperti obeng dan lain-lain. Berhati-hatilah saat membuka karena dikhawatirkan komponen lainnya ikut mengalami kerusakan. Sisihkan komponen-komponen yang terbuka di tempat yang aman sehingga nantinya saat akan memasang komponennya lagi tidak hilang.

3. Mengecek Plat Tembaga

Mengecek plat tembaga sangat penting dilakukan sebagai cara memperbaiki switch rem belakang motor mengingat fungsi dan perannya yang cukup penting. Plat tembaga sangat berperan penting karena berfungsi untuk mengalirkan listrik salah satunya untuk lampu motor. Lihat plat tembaga apabilt kotor bisa langsung membersihkannya. Keadaan plat tembaga yang kotor secara tidak langsung juga berpengaruh mengganggu kinerja switch rem.

Amati bila terdapat benda asing yang ikut mengganjal, ambil dan bersihkan agar terlihat seperti semula. Tanpa disadari terkadang benda-benda kecil bisa masuk, mengganjal didalam sehingga akan menurunkan kinerja pemakaian switch rem.

4. Lepaskan Beberapa Bagian

Pada switch rem terdapat beberapa bagian yang bisa dilepas agar terpisah dari bagian lainnya. Tujuannya agar mempermudah melakukan pengecekan terdapat setiap bagian. Kompenen yang memiliki jenis bahan yang berbeda-beda tentu memiliki ketahanan yang berbeda-beda. Bagian yang terbuat dari besi otomatis bisa berkarat, jika menemukannya harus mengaplas bila kondisi masih bagus untuk digunakan.

Sebaliknya jika yang berkarat sudah tidak bisa digunakan segera membeli yang baru untuk menggantikannya. Ingat sebelum melakukan pelepasan antar komponen pelajari terlebih dahulu posisinya. Kesalahan penempatan posisi bisa berakibat pula switch rem tidak bekerja lagi.

5. Pasang dan Lakukan Cek Berkala

Pasang kembali semua komponen yang dilepas bila dirasa sudah bekerja dengan normal. Lakukan pengecekan apakah sudah baik atau belum dan bila tidak bisa memperbaiki lebih baik dibawa ke bengkel untuk ditangani ke orang yang lebih ahli. Jangan lupa lakukan cek berkala tiap beberapa bulan sehingga bisa langsung memperbaiki sebelum kerusakan menjadi semakin parah.

Itulah cara memperbaiki switch rem belakang motor yang bisa dijadikan alternatif solusi kalau mengalami hal serupa. Pengguna tentu tidak bisa menerka kapan terjadinya kerusakan karena itu perawatan harus benar-benar diperhatikan. Secara rutin cek kondisi motor secara berkala baik sendiri atau ke bengkel jika tidak memiliki banyak waktu luang. Ganti beberapa komponen bila sudah rusak jangan sampai kerusakannya bisa mengganggu kinerja bagian yang lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *